Sebelum Berwisata ke Bukit Arosbaya, Ada Hal Unik Yang Harus Kamu Katahui

 Sebelum Berwisata ke Bukit Arosbaya, Ada Hal Unik Yang Harus Kamu Katahui

Madura merupakan sebuah pulau dengan berbagai keindahan alam yang indah dan mampu memanjakan mata para pengunjungnya. Hal ini juga dapat kamu rasakan ketika berkunjung ke Bukit Arosbaya, di mana bukit ini memiliki corak kemerahan dan pola pahatan yang tidak beraturan sehingga memunculkan kesan alami dan unik. 

Bukit yang masih yang digunakan sebagai area penambangan ini memiliki berbagai keunikan dan pesona alamnya sendiri yang mampu menarik perhatian para pengunjung dan wisatawan.


Sebelum kamu memutuskan untuk mengunjunginya, maka kamu perlu mengetahui tau fakta unik di bawah ini. Yuk, lihat


Suasana bukit yang sejuk

Salah satu keistimewaan yang dimiliki oleh pulau Madara adalah suhu yang tinggi ketika berada di pulau ini. Namun, setelah kamu memasuki kawasan bukit Pelalangan, kamu akan merasakan suhu yang lebih sejuk dan dingin dari biasanya. Hal ini disebabkan dinding kapur memiliki tekstur lembap dan basah sehingga suhu yang berada dalam kawasan wisata ini terasa lebih sejuk dan dingin. 


Dinding tebing yang instagramable

Proses penambangan yang terjadi di bukit Arosbaya menjadi salah satu penyebab terbentuknya pahatan dengan berbagai ukuran pada dinding tebing kapur ini.

Selain terbentuk oleh proses penambangan, Bbukit Arosbaya memiliki beberapa bagian tebing yang sengaja dipahat dengan bentuk yang diinginkan sehingga para pengunjung dapat memanfaatkan bagian tersebut sebagai salah satu spot berfoto yang menarik dan instagrammable banget.


Lokasi Dan Tiket

Bila kamu tertarik untuk mengunjungi tempat wisata ini, maka kamu dapat berkendara menggunakan kendaraan beroda dua ataupun empat. Selain itu, penduduk sekitar juga menyediakan jasa ojek dari lokasi parkir sampai dengan lokasi bukit Arosbaya yang membutuhkan biaya sekitar Rp5 ribu untuk sekali perjalanan. 


Fasilitas 



bukit Arosbaya juga menyediakan fasilitas berupa lahan parkir dan beberapa restoran yang terletak agak jauh dari Bukit Arosbaya. Nah, di warung-warung yang berada di sekitar bukit Arosbaya, kamu dapat menikmati rujak dan membeli oleh-oleh khas dari pulau Madura seperti rengginang lorjuk, petis, dan berbagai kuliner lainnya. 


Tips saat berwisata ke bukit Arosbaya

berhati-hati ketika melewati tangga ketika berada di kawasan Bukit Arosbaya, di mana tangga yang akan kamu lewati memiliki tingkat kemiringan yang cukup curam. 

Kamu juga disarankan untuk memakai alas kaki yang nyaman sehingga kamu akan merasa nyaman dan aman ketika melewati jalan yang berkelok-kelok dan cenderung licin. 


Dengan berbagai keunikan dan pesona alam yang dimiliknya, maka kamu perlu mengunjungi bukit Arosbaya yang mampu membuat kamu kagum dan ingin menghabiskan waktu di tempat wisata ini

Comments